Cara Menanam Kangkung dengan baik

 Hay sahabat kali ini saya akan membahas tengang tanaan kangkung



Kangkung merupakan sayuran yang tidak memerlukan teknik penanaman khusus sehingga dapat dilakukan oleh siapa sajh

Meskipun mudah, tentunya cara menanam kangkung tetap harus dipahami sehingga dapat menghasilkan kangkung yang segar dan berkualitas. Kualitas kangkung yang dihasilkan tentunya juga mempengaruhi daya tarik konsumen untuk membeli kangkungnya.

Ada dua jenis kangkung yang umum ditanam dan dikonsumsi oleh masyarakat yaitu kangkung darat dan kangkung air. Cara menanam kedua jenis kangkung ini pun berbeda. Oleh sebab itu diperlukan pemahaman mengenai cara menanam kangkung yang baik dan benar juga bagus.

Kangkung darat (Ipomea reptans) merupakan jenis kangkung yang pada saat ini lebih banyak beredar di pasar-pasar komersial. Selain mudah untuk dibudidayakan, kangkung darat memiliki siklus panen yang cepat dan relatif tahan hama. Berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menanam kangkung darat sehingga menghasilkan kangkung yang berkualitas bagus.

1. Memilih Bibit Kangkung

Hal pertama yang harus diperhatikan ketika hendak menanam kangkung darat yaitu pemilihan bibit kangkung yang akan ditanam. Ketika bibit yang digunakan merupakan bibit sendiri, pastikan calon bibit tersebut bertekstur bagus dan tidak jelek serta dalam keadaan segar. Namun, jika bibit dibeli dalam bentuk kemasan, pastikan bibit tersebut tersertifikasi oleh instansi yang bersangkutan.

Lain halnya jika bibit yang digunakan dibeli di tempat penjualan bibit. Pertumbuhan bibit tanaman haruslah seragam. Selain itu, pastikan bibit yang hendak dibeli memiliki akar yang banyak dengan batang dan daun yang kokoh agar kangkung yang dipanen memiliki kualitas yang baik. Bibit yang baik memiliki daya tumbuh lebih dari 95% dan tumbuh tegak hingga tanaman berumur 7 minggu siap di panen untuk di jual kepasar.

Varietas Bangkok dan Sutera yang diintroduksi dari kangkung Hawaii pada tahun 1980 oleh Departemen Pertanian merupakan bibit unggul yang dapat menghasilkan kangkung kualitas super. Namun, bibit yang paling banyak beredar di pasaran saat ini merupakan bibit keluaran Panah Merah dan Bisi. Pastikan bibit yang digunakan merupakan bibit segar yang tidak disimpan lebih dari satu tahun karena akan mempengaruhi produktivitasnya.

2. Menyemai Bibit Kangkung

Setelah mendapatkan bibit kangkung yang berkualitas, hal selanjutnya yang harus dilakukan yaitu penyemaian bibit kangkung. Penyemaian dapat dilakukan dengan menggunakan campuran tanah yang bagus dan sekam yang telah diatur kelembabannya. Jika media telah siap, bibit ditanam sekitar 1 cm hingga muncul kecambah. Sebelum dipindahkan, tunggu kangkung hingga berusia 1 minggu.

3. Menyiapkan Lahan Tanam

Tentunya sebelum ditanam, lahan tanam harus dipersiapkan terlebih dahulu. Tanah yang digunakan untuk menanam kangkung di cangkul hingga gembur dan dibersihkan dari sisa akar tanaman sebelumnya ataupun dari benda asing lainnya seperti pelastik dan lain lain . Setelah itu, tanah yang digunakan dibuat bedeng-bedeng dengan jarak 30 – 40 cm agar saat musim penghujan tiba, kangkung darat tidak terendam air berlebih yang dapat menurunkan kualitasnya yang sangat bagus. 
Oke sahabat itulah cara gara menanam kangkung sebenarny masih banyak tata cara yang lain yah.

Semoga bermanpaat.



0 Response to "Cara Menanam Kangkung dengan baik"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel